5 Resort di Indonesia dengan Suasana Luar Negeri Wajib Dikunjungi

Jalanjalanmurah.web.id – Banyak sekali rencana perjalanan yang harus tertunda bahkan batal karena pandemi Covid-19 yang melanda dunia. Salah satunya adalah rencana untuk berlibur ke luar negeri.

Hal ini terjadi karena hampir semua negara di dunia mengeluarkan peraturan yang ketat untuk mengunjungi negara mereka demi mencegah penyebaran Covid-19.

Namun, hal itu bukan berarti kamu tidak bisa merasakan sensasi berada di luar negeri sama sekali.

Di Indonesia sendiri, ada banyak tempat wisata yang mirip luar negeri yang bisa kita datangi. Jika ingin merasakan sensasi seperti berada di luar negeri, kamu bisa mengunjungi lima resort ini.

1. Gorontalo – Pulo Cinta

Paket Tour Wisata Pulo Cinta - Gorontalo 3 Hari 2 Malam 2020

Jika ingin merasakan sensai menginap di resort terapung seperti di Maladewa, kamu tidak perlu jauh-jauh pergi ke sana. Karena Gorontalo, tepatnya di Pulo Cinta juga memiliki resort terapung seperti di Maladewa. Pulau yang berbentuk hati ini dikelilingi oleh 15 resort yang berada di atas laut.

Kamu hanya butuh waktu dua jam perjalanan je dermaga dan dilanjutkan dengan menyebrang selama 15 menit untuk bisa tiba di tempat ini.

Pulo Cinta Eco Resort memiliki berbagai tipe akomodasi, mulai dari satu hingga tiga kamar. Masing-masing cottage memiliki ruang keluarga dan teras yang langsung menghadap ke laut.

Aktivitas yang bisa kamu lakukan disini ada trekking, snorkeling, diving, bersepeda, makan malam romantis di tepi pantai, hingga stargazing.

2. Pasuruan – Baobab Safari Prigen

Baobab Safari Resort, Prigen, Indonesia - Booking.com

Kamu akan langsung merasakan suasana bak di Afrika ketika kamu memasuki resort yang satu ini. Berlokasi di Desa Jatiarjo, Prigen, Pasuruan, Jawa Timur, Baobab Safari Resort menawarkan sensasi menginap dengan dikelilingi oleh sabana lengkap dengan satwanya.

Berada di kaki Gunung Arjuna, di Baobab Safari Resort, kamu bisa melihat kehidupan jerapah, zebra, badak, dan hewan lainnya hanya dari jendela kamar secara langsung.

Baobab Safari Prigen menawarkan beberapa tipe kamar yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan budgetmu.

Berbagai aktivitas yang bisa dilakukan disini, seperti night walk, melihat burung di habitat alaminya, memberi makan satwa, sampai sarapan bersama jerapah.

3. Bali – Morabito Art Cliff

The Bali Bible | Morabito Art CliffSantorininya Indonesia, resort yang satu ini terletak di Pantai Bingin, Uluwatu, Bali. Morabito Art Cliff menawarkan sensasi menginap di tebing yang menghadap ke pantai ala Santorini.

Morabito Art Cliff memiliki interior yang didominasi dengan putih dan biru yang estetik dan sangat cocok untuk mu yang suka selfie.

Ada lima tipe loft yang bisa dipilih dengan pemandangan dan interior yang berbeda di Morabito Art Cliff ini.

Bukan hanya itu, resort ini juga bisa disewa untuk acara spesial, seperti pernikahan.

4. Malang – The Onsen Hot Spring

The Onsen Hot Spring Resort in Malang - Room Deals, Photos & Reviews

Rindu berlibur di Jepang? Tidak perlu khawatir, kamu cukup pergi ke Malang. Resort yang bernama The Onsen Hot Spring menyajikan sensasi menginap dengan konsep penginapan tradisional Jepang, lengkap dengan pemandian air panas dalam kamar

The Onsen Hot Spring berlokasi di Jalan Raya Arumdalu 98 Songgoriti, Batu, Jawa Timur.

Salah satu spot foto favorit yang ada disini adalah replika gerbang merah khas Jepang yang biasa disebut Torii.

5. Bali – Five Elements Retreat

Fivelements Puri Ahimsa Retreat | Ubud, Bali | Ultimate Bali

Resort berikutnya adalah resort yang menawarkan suasana rimbun Sungai Amazon di Amerika Selatan. Five Element Retreat terletak di Banjar Baturning, Desa Mambal, Abiansemal, Badung, Bali.

Mengusung konsep alam terbuka, Five Element Retreat memberikan fasilitas berupa teras yang menghadap langsung ke Sungai Ayung.

Resort ini sangat cocok untuk kamu yang ingin menikmati keheningan dan ingin rehat sejenak dari hiruk-pikuk kota.

Author: pangeranbertopeng