5 Tips Memilih Koper Untuk Para Traveler

Jalanjalanmurah.web.id – Ketika akan bepergian, biasanya persoalan soal koper akan jadi satu masalah tersendiri. Sebab, setiap barang bawaan yang dibawa harus diperhatikan. Hal ini di karenakan adanya peraturan dan regulasi yang ditetapkan oleh berbagai pihak transportasi umum.

Salah satunya adalah maskapai penerbangan yang mempunyai regulasi cukup ketat terkait barang bawaan. Misalnya saja seperti berat, jenis barang yang dilarang masuk bagasi, dan lain-lain.

Untuk itu, kita perlu tahu koper seperti apa yang akan digunakan dalam perjalanan untuk menyesuaikan regulasi tersebut.

Seorang pakar perjalanan yang juga pendiri dari Bounce, Cody Candee memberikan tips bagaimana memilih koper yang cocok.

“Dengan banyaknya pilihan, mungkin sulit memilih koper yang tepat untuk perjalanan Anda berikutnya,” ujar  Cody.

Bagi kamu yang masih bingung memilih koper, berikut ini ada beberapa saran dari Cody yang bisa dipertimbangkan ketika memilih koper.

1. Ukuran dan berat koper

Kamu akan dikenakan biaya mahal apabila memiliki kelebihan berat bagasi. Oleh karena itu, penting untuk memerhatikan ukuran dan berat koper yang dipilih sebab akan berpengaruh pada berat bagasimu.

Jika kamu menginginkan ruang untuk barang bawaan lebih banyak, pilihlah koper dengan bahan yang lembut karena memiliki massa yang lebih ringan dari koper dengan bahan yang keras.

Koper yang lebih ringan membuat kamu bisa  mengemas lebih banyak barang. Akan tetapi, tetap pastikan barang bawaanmu tidak melebih batasan berat yang sudah ditetapkan maskapai.

2. Pilih bahan yang tepat

Seperti yang diketahui, kamu bisa memilih antara koper yang berbahan lembut atau keras. Apabila memiliki bahan lembut, kamu bisa mengemas lebih banyak barang dan harganya cenderung lebih murah. Koper dengan bahan ini juga lebih fleksibel dan mudah saat menyimpannya.

Tetapi, bagi kamu yang ingin melindungi barang bawaan dari benturan dan goncangan selama perjalanan, kamu bisa  memilih koper dengan bahan keras. Contohnya koper dari plastik dan alumunium, yang bisa melindungi barang bawaan karena tahan air.

3. Fitur tambahan

Untuk memudahkan perjalanan, ada baiknya memertimbangkan fitur tambahan dari koper yang dipilih. Contohnya koper yang memiliki beberapa bagian sehingga kamu bisa  menyimpan barang sesuai jenisnya.

Hal ini juga memudahkanmu ketika akan mengambil barang nantinya. Selain itu, kamu juga dapat menggunakannya untuk memisahkan pakaian kotor dengan yang bersih.

Kemudian, fitur tambahan pada koper yang juga harus dipertimbangkan adalah roda koper.

Koper dengan roda akan mempermudahmu saat membawanya sehingga tidak perlu dijinjing atau diangkat lagi. Koper roda empat akan membantu lebih leluasa dalam membawa barang.

Akan tetapi, yang harus diperhatikan koper dengan roda empat lebih mudah berjalan dengan sendirinya saat tidak dipegang.

Jadi, kamu bisa menggunakan koper dengan dua roda untuk mengatasi hal tersebut, namun koper jenis ini hanya bisa bergerak maju dan mundur. Pastikan koper yang kamu pilih mempunyai pegangan yang kokoh sehingga memudahkan ketika menariknya.

4. Perhatikan keamanan koper

Saat bepergian kita seringkali cemas akan kemana barang bawaan kita. Apalagi ketika membawa barang yang berharga, kamu pun harus memilih koper dengan memertimbangkan keamanannya adalah hal yang penting.

Kini, sebagian besar koper sudah dilengkapi dengan kunci TSA yang berstandar internasional. Staf keamanan di bandara pun tidak perlu lagi melakukan pemeriksaan barang dengan merusak kunci koper untuk membukanya.

Tapi, kamu harus tetap memperketat keamanan kopermu. Hal ini dikarenakan pencurian barang di koper juga bisa dilakukan oleh petugas bandara.

Jadi, pastikan menyimpan barang berharga di bagian tersembunyi. Kamu juga bisa menambahkan alat antimaling. Apabila memiliki dana lebih, kamu juga bisa memberikan alat pelacak pada kopermu.

5. Sesuai tren

Kamu disarankan untuk memilih koper yang sesuai dengan gayamu sendiri. Akan tetapi, sangat disarankan untuk memilih warna koper yang berwarna mencolok.

Hindari memilih koper warna hitam, sebab bisa saja tertukar dengan koper lainnya. Oleh karena itu, memilih koper dengan warna dan bentuk yang menonjol akan memudahkan ketika ditempatkan di carousel bagasi dan memudahkan mu untuk menemukan koper ketika di tempat pengambilan barang.

Author: pangeranbertopeng