5 Wisata Alam Wajib Dikunjungi di Lumajang

Jalanjalanmurah.web.id – Wisata alam adalah salah satu tempat liburan favorite untuk mengisi liburan dengan suasana tenang. Di sana, kita bisa menghirup segarnya udara dan juga menikmati pemandangan alam yang jarang ditemui di kota.

Salah satu wisata alam yang cocok didatangi untuk berlibur berada di kabupaten Lumajang. Kabupaten Lumajang sendiri memiliki pesona keindahan alam yang sayang untuk dilewatkan.

Ada perbukitan, danau, air terjun, hingga pantai, yang semuanya lengkap tersedia di Kabupaten Lumajang.

Berikut ini adalah 5 wisata alam yang berada di Lumajang yang cocok untuk liburan dengan teman maupun keluarga.

1. Air Terjun Tumpak Sewu

Air Terjun Tumpak Sewu di Lumajang Tetap Buka Meski Gunung Semeru Erupsi - Tribun Travel

Tumpak Sewu  merupakan salah satu air terjun paling terkenal di Indonesia. Air Terjun ini dinamakan tumpak sewu karena seolah memiliki seribu mata air yang mengalir jatuh bersamaan membentuk air terjun.

Jika kita lihat dengan seksama, air terjun ini seakan terlihat seperti tirai alami yang terbuat dari aliran air.

Jadi, tidak heran apabila banyak wisatawan datang berkunjung ke air terjun yang berada di Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang ini.

2. Puncak B29

PUNCAK B29 Pemandangan Fantastis Juni 2021 - TravelsPromo

Lumajang terkenal dengan Gunung Semerunya. Puncak B29 Lumajang adalah salah satu cara menikmati indahnya Gunung Semeru.

Dengan melewati jalanan yang cukup menanjak, wisatawan akan diantar ke tempat tertinggi dan terbaik untuk melihat Gunung Semeru dan Gunung Bromo lebih dekat.

Dengan datang ke Desa Argosari, , maka wisatawan dapat menikmati tiga keindahan alam sekaligus, yaitu Gunung Semeru, Gunung Bromo, dan lahan pertanian di dataran tinggi melalui Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang.

3. Pantai Dampar

Pantai Dampar Wisata Menawan dengan Akses Jalan Rusak dan Sulit Sinyal

Pantai Dampar yang berlokasi di Dusun Dampar, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang ini adalah salah satu pantai berpasir hitam terbaik di Indonesia.

Selain karena berada di dekat tebing indah, Pantai Dampar ini juga memiliki sebuah danau kecil yang lokasinya tak jauh dari bibir pantai.

Setelah bermain di pantai berpasir hitam ini, wisatawan bisa lanjut mengarungi danau kecil naik perahu.

4. Hutan Bambu

Desa Wisata Sumbermujur, Tawarkan Potensi Hutan Bambu dengan Ratusan Kalong dan Monyet - cewealpukat.com

Hutan bambu yang berada di Lumajang ini masih menjaga kelestarian bambu serta menjadi habitat kera-kera kecil. Pengunjung bisa memberi makan kera-kera yang berkeliaran bebas di pelataran hutan bambu.

Di sini, wisatawan juga bisa menikmati keindahan hutan bambu dengan cara berenang. Karena, hutan ini menyediakan kolam renang untuk melengkapi paket liburan akhir pekan bersama keluarga.

5. Ranu Klakah

Ranu Klakah - Harga Tiket Masuk - Spot Foto Terbaru 2021

Di kenal karena memiliki banyak ranu, Lumajang bahkan memiliki julukan segitiga ranu karena terdapat tiga ranu atau danau yang lokasinya berdekatan.

Cukup berlibur ke salah satu ranu, cukup mewakili ranu-ranu lain yang ada di Lumajang.

Salah satunya adalah Ranu Klakah yang merupakan danau paling direkomendasikan untuk dikunjungi wisatawan ketika berlibur.

Tidak hanya bisa menikmati danau air tawar, pengunjung juga siduguhi pemandangan Gunung Lamongan yang indah dan mempesona.

Author: pangeranbertopeng