Alasan Penumpang Disarankan Pakai Baju Merah di Pesawat

Jalanjalanmurah.web.id – Pertanyaan mengenai pakaian yang harus dikenakan untuk pergi naik pesawat? Jawabannya pasti pakaian yang nyaman. Ada juga yang mengenakan hoodie supaya lebih hangat, sebab dinginnya suhu di kabin.

Namun, selain pakaian yang membuat nyaman, barangkali kamu perlu menambahkan lagi model pakaian yang wajib dikenakan ketika naik pesawat.

Bukan hanya iutu kamu juga perlu mempertimbangkan warna apa yang sebaiknya kamu pakai saat dalam penerbangan.

Jawabannya yakni warna merah yang direkomendasikan untuk dipakai penumpang pesawat.

Ternyata merah merupakanm warna yang kuat dan menstimulasi, di mana dapat memberi kamu keunggulan ketika melewati garis keamanan dan menarik perhatian staf maskapai penerbangan.

Hal ini diungkapkan oleh blog perjalanan Airplane Tips, yang membagikan saran mengenai penerbangan.

Dakam blog tersebut, pakaian dengan warna merah paling direkomendasikan. Hal ini dikarenakan, berdasarkan penelitian menunjukkan bahwa warna tersebut menonjol dibandingkan warna lainnya, di mana berarti perlakuan istimewa di dalam pesawat.

Blog itu juga mengklaim bahwa penumpang yang mengenakan warna merah selama penerbangan akan lebih terlihat dan berkesan bagi staf maskapai penerbangan.

Blog juga membahaspenelitian yang dilakukan oleh para peneliti di Universitas Potsdam di Jerman, bersama dengan kolaborator di Munich dan Amerika Serikat.

Yang mana dalam studi tersebut menemukan bahwa wanita yang memakai pakaian berwarna merah dianggap lebih menarik dibandingkan wanita yang tidak memakai pakaian berwarna merah.

Takhanya daya tarik yang dimiliki warna tersebut, akan tetapi bisa juga menjadi pembeda antara menang dan kalah.

Merah juga diasosiasikan dengan dominasi dan kekuasaan sebab warnanya mudah terlihat.

Bisa disimpulkan, bahwa Airplane Tips menyarankan, penumpang mempertimbangkan untuk memakai pakaian dengan warna merah pada penerbangan agar lebih diperhatikan. Selain itu, kebutuhan kamu terpenuhi sebagai penumpang, karena awak kabin sudah menandai warna merah pakaianmu.

“Staf maskapai penerbangan mungkin tidak sadar menganggap penumpang berbaju merah lebih penting atau berstatus lebih tinggi, sehingga meningkatkan pengalaman layanan pelanggan. Jadi, jika Anda ingin menerima pelayanan terbaik selama perjalanan, penting untuk memasukkan warna merah ke dalam pakaian bandara Anda,” sebagaimana saran dari Airplane Tips.

“Penting untuk dicatat bahwa meskipun warna merah dapat memberikan dampak positif pada cara orang lain memandang Anda, penting untuk selalu berpakaian yang nyaman dan pantas untuk perjalanan Anda,” tutupnya.

Author: pangeranbertopeng