8 Destinasi Wisata Wajib Dikunjungi di Swedia

Jalanjalanmurah.web.id – Salah satu negara di Eropa yang menjadi tujuan untuk berlibur oleh banyak orang adalah Negara Nordik Swedia.

Negara Nordik Swedia sendiri kaya akan budaya dan pemandangan yang mempesona. Sejarah panjang dari Swedia juga menawakan banyak landmark, arsitektur, dan museum-museum yang n luar biasa.

Ketika mengunjungi Swedia, sebagian besar pengunjung akn memulai perjalanan mereka di Stockholm, kota terbesar di Swedia yang juga sekaligus ibukotanya.

Tetapi, selain Stockholm, ternyata masih banyak lagi tempat-tempat lain di Swedia yang memiliki kota-kota bersejarah, taman nasional, dan museum yang tidak boleh dilewatkan ketika mengunjungi Swedia.

Kira-kira kota apa saja itu? Berikut adalah daftarnya:

1. Museum Vasa Sweden

Kapal Vasa asli dan unik peninggalan bangsa Swedia - Ulasan Museum Vasa,  Stockholm, Swedia - Tripadvisor

Museum Vasa, atau Vasamuseet merupakan sebuah museum maritim yang terletak di Stockholm, Swedia. Yang terletak di di Pulau Djurgåden, sebuah taman kerajaan yang luas di distrik Östermalm di Stockholm . Museum ini dibuka tahun 1990 dan kunjungan terbesar museum di Skandinavia.

Pameran awal di Museum Vasa adalah kapal perang Swedia yang diawetkan dari abad ke-17. Vasa diselamatkan pada tahun 1961 kemudian direnovasi sedemikian rupa, hingga kini menawarkan wawasan luar biasa mengenai kehidupan laut dan industri di abad ke-17.

2. Taman Nasional Sarek

Petualangan ke Taman Nasional Sarek (bagian 3 dari 3) – PPI Swedia

Taman nasional yang  berada di Kota Jokkmokk, Lapland di Swedia utara ini bernama Taman Nasional Sarek. Taman ini didirikan pada tahun 1909 dan merupakan taman nasional tertua di Eropa.

Taman Nasional Sarek berbatasan dengan dua taman nasional lainnya, yaitu Stora Sjöfallet dan Padjelanta.

Taman ini adalah salah satu destinasi wisata yang harus dikunjungi, karena merupakan tempat bagi enam gunung utama Swedia.

Taman Nasional Sarek sendiri adalah rumah bagi lebih dari 200 puncak gunung dan lebih dari 100 gletser. Sarek juga merupakan salah stu tempat yang menakjubkan yang ada di Swedia karena memiliki puncak gunung yang indah, hiking bermil-mil jauhnya, dan keindahan alam yang lainnya.

3. Uppsala Domkyrka

Uppsala domkyrka, Uppsala stift - Svensk Klimatstyrning AB

Kota Uppsala memiliki banyak sekali arsitektur yang menarik. Salah satu yang paling terkenal adalah Domkyrka. Domkyrka, atau katedral, merupakan gereja terbesar di seluruh Skandinavia. Katedral ini sudah ada semenjak abad ke-13 dan memiliki tinggi sebesar 118.7 m.

Bukan hanya sebagai gereja penting di Swedia, Uppsala Domkyrka juga merupakan tempat peristirahatan terakhir bagi banyak bangsawan Swedia.

4. Kastil Kalmar

Menakjubkan, 10 Kastil Terbaik di Swedia Versi TripAdvisor

Berawal dari awal abad ke-11, Kalmar merupakan salah satu kota tertua di seluruh Swedia. Kastil Kalmar dibangun pada tahun 1160, dan masih sangat terawat hingga saat ini.

Kastil yang menghadap ke Selat Kalmar ini memiliki pemandangan tepi laut yang membuatnya terlihat semakin indah dari kejauhan.

Bukan hanya memiliki daya tarik estetika, Kastil Kalmar ini memiliki sejarah yang menarik. Di Kastil Kalmar ini, Denmark, Norwegia, dan Swedia bergabung pada abad ke-14.

Kastil Kalmar juga merupakan saksi bisu lokasi pertempuran besar abad ke-17.

5. Gamla Stan

Stockholm Gamla Stan and Modern City Walking Tour with Guide 2021

Hanya memiliki satu atau dua hari untuk menjelajahi ibu kota Stockholm?   Pastikan kamu menghabiskan hari di Gamla Stan.

Gamla Stan merupakan sebuah kota tua yang menyajikan pemandangan tepi laut indah beserta landmark dan atraksi bersejarah yang tak terhitung jumlahnya.

The 10 Best Stockholm Royal Palace (Kungliga Slottet) Tours & Tickets 2021  | Viator

Ketika berada di Gamla Stan, jangan lupa juga untuk mengunjungi Royal Palace abad ke-17 yang merupakan rumah bagi Raja Swedia.

Bukan hanya itu saja, disini kamu juga bisa mengunjungi Katedral Stockholm, melihat House of Nobility, serta menjelajahi koleksi dan pameran di Museum Abad Pertengahan Stockholm.

6. Lund Domkyrka

Lunds domkyrka - Wikimedia Commons

Kota Lund, di Scania sendiri sudah berusia lebih dari 1.000 tahun. Salah satu bangunan tertua dan paling mengesankan yang masih berdiri adalah Lund Domkyrka, atau Katedral Lund.

Lund Domkyrka dibangun pada tahun 1103, bangunan ini dibangun dari batu pasir, dan pintu masuknya dibentuk oleh dua pintu kuningan yang menakjubkan dan besar.

Lund Domkyrka ini merupakan kursi Uskup Lund dan gereja utama Keuskupan Lund.
Dibangun sebagai katedral Katolik archiepiscopal melihat semua negara Nordik, katedral ini didedikasikan untuk Saint Lawrence.

7. Visby

Buka menu kiri Gotland. Sejarah Gotland Pulau Gotland selama Perang Dunia II

Gotland merupakan pulau terbesar di Swedia. Kota utama pulau Gotland adalah kota Visby.

Kota Visby menjadi tujuan liburan umum bagi penduduk Swedia karena kota ini menawarkan banyak arsitektur abad pertengahan. Visby terkenal akan reruntuhan gereja tua, galeri seni, museum, dan masakan tradisional Swedia.

Ringwall abad ke-13 kota Visby juga hingga saat ini masih berdiri.  Di kota ini kamu juga dapat mengunjungi gereja Sankta Maria Kyrka yang berdiri sejak abad ke-13. Gereja ini juga masih digunakan sampai sekarang.

8. Jokkmokk Sámi market

Jokkmokk Sámi market in Swedish Lapland – in pictures | Travel | The  Guardian

Kota kecil Jokkmokk  yang berada di Lapland Swedia sangar ramai  setiap bulan Februari karena Jokkmokk Sámi market.

Tuan rumahnya adalah orang-orang Samaria asli, namun wisatawan yang datang adalah mereka dari seluruh Swedia dan bahkan dari seluruh dunia.

Selama tiga hari, disini, kamu akan menikmati acara menarik seperti berbagai tarian rakyat, balap rusa, kostum tradisional, dan ratusan pedagang.

Author: pangeranbertopeng